Tuesday, December 8, 2015

Profil Singkat Pesantren Tahfidz Daarul Qur'an Ust. Yusuf Mansur

Profil Singkat Pesantren Tahfidz Daarul Qur'an Ust. Yusuf Mansur- Mau melanjutkan pendidikan kemana setelah lulus sekolah tahun ini? Pesantren bisa menjadi pilihan terbaik untuk melanjutkan jenjang pendidikan setelah lulus nanti. Terutama buat kalian yang ingin mendalami keilmuan agama, pesantren merupakan tempat yang sangat tepat. Yuk kita intif profil dari pesantren tahfidz nya Ust. Yusuf Mansur, yaitu Pesantren Tahfidz Daarul Qur'an.

Profil singkat Pesantren Tahfidz Daarul Qur'an ini melengkapi rubrik sekolah pilihan yang ada dalam kategori terbitan situs topiksekolahan.web.id ini. Semoga menjadi info yang bermanfaat, dan bisa menjadi referensi info sekolah dan lembaga pendidikan lainnya yang mungkin sedang dicari pengunjung semuanya.

Profil Singkat Pesantren Tahfidz Daarul Qur'an Ust. Yusuf Mansur

Sejarah singkat berdirinya Pesantren Tahfidz Daarul Qur'an

Pada tahun 2003 Ustadz Yusuf Mansur dan istri merintis Pondok Pesantren Daarul Qur’an di rumahnya yang sederhana, di daerah Ketapang, Tangerang. Di rumahnya tersebut beliau memboyong delapan santri laki-laki murid Ustadz H Ahmad yang sedang kesulitan dana untuk operasional pesantrennya.

Karena rumah beliau terlalu sederhana untuk menampung santrinya, Allah SWT memberikan tempat lain yang lebih luas, yaitu di Kampung Bulak, Karang Tengah, Tangerang.

Kawasan tersebut merupakan sejumlah bangunan nyaris tidak terpakai lagi tersebut, lalu ditata menjadi kompleks yang cantik. Dan akhirnya Ust. Yusuf Mansur menamainya Pondok Pesantren Darul Qur’an (Ponpes Daqu). Disinilah, kedelapan santri pertama diasramakan. Ditambah dengan santri baru sehingga genap menjadi 70 kader penghafal Qur’an.

Setelah berdirinya Daarul Qur'an tersebut, ternyata banyak donatur dari Sabang sampai Merauke yang juga ingin bergabung dalam ‘’keluarga’’ Allah. Dan agar donasi mereka pun kembali ke daerah mereka sendiri, maka dikembangkanlah Ponpes Daarul Qur'an di sejumlah kota seperti Surabaya, Semarang, Solo, Jogjakarta, Pekanbaru, Samarinda, Bogor, dan lainlain.

>> BACA: Mengenal Lebih Dekat Biografi Ust. Yusuf Mansur

Visi dan Misi Pesantren Daarul Qur'an

Pondok Pesantren Daarul Qur'an mempunyai visi dan misi sebagai berikut:

Visi pesantren:
Membangun masyarakat madani berbasis tahfidzul Qur’an untuk kemandirian ekonomi, sosial, budaya, dan pendidikan bertumpu pada sumberdaya lokal yang berorientasi pada pemuliaan Al-Qur’an.

Misi pesanteren:
  • - Menjadikan tahfidzul Qur’an sebagai budaya hidup masyarakat Indonesia.
  • - Mewujudkan kemandirian ekonomi, pangan, pendidikan, dan kemandirian teknologi berbasis tahfidzul Qur’an.
  • - Menjadikan Indonesia bebas buta Al-Qur’an.
  • - Menjadi lembaga yang menginspirasi masyarakat untuk peduli dan berpihak pada kaum lemah melalui nilai-nilai sedekah.
  • - Menjadi lembaga pengelola sedekah yang profesional, transparan, akuntabel, dan terpercaya
Untuk mengaplikasikan visi dan misi diatas, Pondok Pesantren tahfidz Daarul Qur'an Ust. Yusuf Mansur memiliki 3 pilar pengelolaan dan  pengembangan bidang kurikulum yaitu:

1. Bidang Pendidikan
Dengan tujuan menciptakan masyarakat indonesia berbasis tahfidzul quran, Daarul Qur'an merintis pendidikan berbasis pesantren yang memadukan pendidikan umum dan tahfidzul quran serta merintis gerakan rumah tahfidz.  Bidang tersebut terdiri dari:
  1. - Pesantren Tahfidz Daarul Qur'an
  2. - Rumah Tahfidz
  3. - Tahfidz Intensif
  4. - Wisata Hati Business School
  5. - STMIK Antar Bangsa
  6. - DAQU Premium
  7. - Kuliah Online
2. Bidang Sosial
Seperti visi yang ingin disampaikan Ust. Yusuf Mansur, berbagi adalah semangat yang dibangun oleh Daarul Quran sesuai dengan ajaran Islam. Melalui sejumlah program sosial dan pemberdayaan Daarul Quran membantu kaum muslim yang berada dalam kesulitan. 

Untuk menunjang program ini maka dibangunlah: Program Pembibitan Penghafal Alqur'an (PPPA)

3. Bidang Bisnis
Bidang bisnis menjadi satu dari bidang lainnya yang dikembangkan Daarul Qur'an. Bidang Bisnis tak lain dalam rangka berkontribusi untuk berkembangnya ekonomi umat, maka didirikanlah sejumlah amal usaha yang ditujukan untuk kemandirian pesantren.

Bidang bisnis ini meliputi:
  1. - Daqu Bisnis Nusantara (DBN)
  2. - Daqu Shop
  3. - Daqu Mart
  4. - Daqu Travel
  5. - Daqu Sehat
  6. - Daqu Agrotechno
  7. - PayTren
  8. - E-Miracle
Alamat Daarul Qur'an

Pusat: Graha Daarul Qur'an
Kawasan Bisnis CBD Ciledug.
Blok A3 No.21, Jl. HOS. Cokroaminoto, Karang Tengah, Kota Tangerang 15157
Telp. (021)7345 3000 (hunting), Fax. (021)7344 4858 SMS Center 0817 019 8828
Email : layanan@daqu.or.id

Daarul Qur'an Cab. Bandung
Komplek Graha Asih, Jl. PU Pengairan No. 8, Kel. Cipamokolan, Kec. Rancasari, Bandung Timur 40292
Telp. 022-8752 1000, Fax. 022-8752 3333

Daarul Qur'an Cab. Yogyakarta
Jl. Timoho No. 315 Ruko No. 4, Kel. Baciro, Kec. Gondokusuman, Yogyakarta 55225
Telp. 0274-557911, Fax. 0274-554 048 SEMArANg brANCH Ruko Lamper Tengah Raya No. 9F, Kel. Lamper Kidul, Kec. Semarang Selatan, Semarang
SMS Center : 0857 2774 4288

Daarul Qur'an Cab. Semarang
Ruko Lamper Tengah Raya No. 9F, Kel. Lamper Kidul, Kec. Semarang Selatan, Semarang
SMS Center : 0857 2774 4288

Daarul Qur'an Cab. Malang
Jl. Sunan Kalijaga No. 3 Kav. V, Lowokwaru, Kota Malang,
Telp. 0341-556655, Fax. 0341-556699 SMS Center: 0811 352 211


Website untuk info seputar Daarul Qur'an lebih lengkap
>> http://www.daqu.or.id
>> http://daqu.sch.id/

Demikian topik sekolah pilihan kali ini Profil Singkat Pesantren Tahfidz Daarul Qur'an Ust. Yusuf Mansur, semoga bermanfaat. Profil yang ditampilkan kali ini bukanlah pesanan dari pihak Daarul Qur'an dalam rangka promosi, ini tak lain bagian dari bagian terbitan topik sekolah pilihan yang ada di web topiksekolahan.web.id ini.

>> Baca:


0 comments:

Post a Comment