Thursday, August 20, 2015

Langkah-langkah dan Tips Membuat Display Kelas Yang Mudah dan Menarik

Langkah-langkah dan Tips Membuat Display Kelas Yang Mudah dan Menarik-Topik kali ini fokus untuk guru kelas atau wali kelas yang peduli dengan keindahan dan fungsi-fungsi media yang harus ditampilkan di dalam kelas. Fokus topiknya adalah display kelas. Display atau bahasa sederhananya adalah pajangan kelas, tetapi bukan sembarangan pajang, bukan asal pajang benda atau gambar, melainkan dengan memperhatikan fungsi fungsi yang bisa diperoleh dari benda atau gambar yang dipajang di dalam kelas tersebut. Semua benda atau gambar yang dipajang tersebut diharapkan dapat menjadi media baca, media belajar, media informasi, dan media motivasi dan fungsi fungsi lainnya yang bermanfaat buat siswa.

Baca: Tugas Pokok Wali Kelas dan 12 Langkah Menjadi Wali Kelas Yang Profesional

Langkah-langah membuat display kelas
  1. Tentukan tema display kelas yang akan dibuat. Kalau di sekolah dasar yang menggunakan pendekatan tematik, bisa memilah dulu tema pelajaran yang akan menjadi tema display kelas.
  2. Disain tampilan / interface. Untuk pekerjaan ini kita bisa menggunakan tools dari aplikasi disain seperti adobe photosop atau corel. Tapi tidak perlu takut, menggunakan pencil dan kertas itu lebih memudahkan, dan hasilnya akan sama pula ketika kita menggunakan tools aplikasi komputer. Bedanya, kalau pake tools aplikasi photosop misalnya, kita sudah bisa melihat tampilan jadinya, kalau pake manual cuma sketsanya saja.
  3. Siapkan gambar, photo-photo, dan informasi lainnya yang sesuai tema display. Untuk pekerjaan ini bisa memanfaatkan internet dan hasil karya siswa (ini lebih utama).
  4. Siapkan alat-alat seperti lem, kertas, pewarna, dan lain-lain
  5. Ajak siswa untuk terlibat dalam pembuatan display. 
  6. Pilih hari / jam yang sesuai untuk membuat display kelas, atau pada saat pelajaran yang sesuai dengan topik dan tema display kelas. 
Sepertinya mudah ya membuat display kelas itu? Memang mudah, tapi perlu persiapan dan kreativitas dan kemauan gurunya. Sekalipun mudah, akan sangat sulit bagi guru yang tidak punya kemamuan mengeksplorasi kreativitasnya. Nah berikut beberapa tips membuat display kelas dari masternya guru kreatif, Agus Sampurno yang ia bagikan di blog pribadinya.

Langkah-langkah dan Tips Membuat Display Kelas Yang Mudah dan Menarik
Tips membuat display kelas yang mudah dan menarik
  • Buatlah hiasan yang menarik untuk pinggiran papan pajangan. Bisa gunakan kertas
  • Display yg baik adalah pajangan hasil karya siswa yg sdah di nilai & diberi feed back oleh guru
  • Display bukan sekedar pajangan, ia adalah alat pembelajaran dan sarana
  • Memotivasi siswa.
  • Gunakan waktu luang siswa untuk membantu kita membuat display atau pajangan di kelas 
  • Inti   menaruh sesuatu pd tempatnya, mengatur meja kursi sesuai strategi belajar
  • Saat menata kelas, standarnya jgn diri anda sbg guru, tapi murid, merekalah pemilikutama kelas
  • Sekarang restoran taruh dapurnya malah di depan, bukan di belakang lagi, di sekolah, kelas juga begitu jd ‘showcase’
  • Mendisplay dan menata kelas memang capek, apalagi kalau anda tdk terbiasa rapih
  • Menghias dan menata kelas bukan monopoli guru tk atau sd saja, guru SMA pun wajib
Membuat display kelas tidak langsung bagus, sama seperti belajar, bagi pemula tentu perlu belajar dari seniornya dan mau membuat lebih sering lagi display-display kelas. Adanya internet semakin memudahkan guru dalam melihat, membandingkan, dan belajar membuat display kelas dari sekolah-sekolah hebat dan guru-guru hebat di manca negara, seperti yang saya lakukan dengan mengetikan kata kunci "step by step make display class" maka google menyajikan ribuan lis topik yang sangat membantu. Salah satu situs yang menurut admin cukup menarik tentang display kelas dari digitalgeografhy.

BACA JUGA:
10 Contoh Seragam SMK Taruna di Indonesia
Ternyata di Inggris itu Orang Tua Bisa Masuk Penjara Kalau Anaknya Bolos Sekolah
10 Layout dan Format Pengaturan Tempat Duduk Siswa di Dalam Kelas

Selamat membuat display kelas, dan semoga langkah-langkah dan tips membuat display kelas yang mudah dan menarik ini bisa menginspirasi guru-guru di tanah air yang membaca topiksekolahan ini.

    0 comments:

    Post a Comment